Kamis, 29 Oktober 2015

Mengenal dan Memahami Perbedaan Penciptaan Otak Pria & Wanita

Ibu Aisyah Dahlan


Sehat = senang hati
Asalkan hati senang tetap sehat.
Indikatornya adalah senyum, senyum ikhlas. 
Ciri senyum ikhlas: Sudutnya seimbang dan matanya mengkerut. 
Ibu yang matanya banyak kerutan, artinya tambah ikhlas.

Sakit = salah kita
Kalau kita merasa sakit, itu adalah salah kita.
Makanya kurangi mengeluh sakit.

Topiknya seputar otak:

" Mengenal dan Memahami Perbedaan Penciptaan Otak Pria & Wanita. "

Takdir Allah kepada diri kita disimpan di otak. 
Para ahli mengakui bahwa ada proses penciptaan yang berbeda, bukan berdasarkan pengaruh lingkungan. 

Tidak ada yang lebih baik maupun lebih buruk, semua sangat baik. Persamaannya mereka berasal dari species yang sama, yaitu manusia. 
Strukturnya ada perbedaan
Dermis pria menebal saat akil baligh, sedangkan wanita tetap.
Makanya pria lebih nyaman ditepok tepok daripada dibelai. 

QS Ali Imron : 36
... Dan Laki-laki tidak sama dengan perempuan...

Sel otak tiap generasi berbeda. Satu sel otak setara kerjanya dengan komputer tercanggih di jamannya. 

Takdir manusia disave Allah di otak manusia. 
Qadr adalah yang didapat sejak lahir di dunia. Tinggal dinyalakan, sudah diinstal Allah sejak kita lahir. 
Program wanita - pria, sudah diinstal Allah sejak lahir. Cara jalan, sikap, cara berpikir sudah ada ketetapannya. 
Otak bekerja seperti komputer yang bisa nyala bila ada listrik. Sumber energi otak adalah makanan dan air. 

Otak terbagi dua persis hidung, tidak ada hubungannya dengan belahan rambut.
Otak dibuat berkerut-kerut (sirkuit) agar semua neuron yang seperti kabel muat di kepala kita.


Perbedaan otak laki dan perempuan.
Bicara wanita lebih banyak dan pandai daripada pria. Bisa bicara sambil bekerja. 20.000 kata per hari, sedangkan laki laki hanya 7000, maksimal 9000.
Wanita banyak bicara 24000 di Italia. 


Perbedaan jumlah kata-kata per hari. 

Ini menjadi masalah rumah tangga karena banyak yang tidak paham, dikira suami kurang sayang padahal hanya tidak banyak bicara. 
Suami usia produktif dimanamana sama. Stok kata katanya habis di kantor. Jadi apabila suami terlalu diam makkumi saja, percuma diganti, paling hanya beda casingnya. 


Pembagian kerja otak. 

Kiri : serius, detail.
Kanan : santai, kreatif.

Pada anak laki-laki sambungan otak yang bekerja duluan daripada anak perempuan berbeda beda. 
Otak kiri anak perempuan berkembang lebih cepat dari anak laki, ia mampu bicara lebih awal, membaca dan belajar bahasa asing daripada anak laki-laki.

Otak kanan anak laki lebih cepat berkembang dari perempuan.

Anak laki punya pemahaman hikmah, walopun ibu sedih dan tidak cerita, dia bisa tau dari raut mukanya, tapi tidak bertanya detail, krn analisa biasanya perempuan.


Usia di atas 18 barulah matang perkembangan otak anak laki-laki. Mulai muncul kreativitas dan leadership. 

Masa paling merepotkan adalah masa smp...Dampingi saja dengan banyak tersenyum dan sabar. 

Laki laki suka melihat benda, menggerakkan benda.
Perempuan suka melihat wajah dan memahami bahasa. 


Laki laki suka diajak belanja maksimal 20 menit.

Perempuan bisa multi tasking karena otak tengahnya lebih tebal 30%


Struktur otak laki-laki

Ada olahraga
Makanya untuk remaja, bila banyak belajar harus imbangi dengan olahraga, supaya tersalurkzn relaksasinya, kalau tidak hormonnya akan kewalahan. Seusai olahraga endorfinnya akan melimpah, segera belajar sementara lagi senang hatinya. 


Ar Ruum : 21
Saling memahami dan berpikir bahwa ada perbedaan fitrah antara laki laki dan perempuan.